Senin, 04 Februari 2013

Options (Opsi)



PENDAHULUAN

            Opsi adalah hak dari seseorang untuk melakukan sesuatu. Kontrak opsi adalah kontrak antara 2 pihak yang menyebutkan hak, bukan kewajiban untuk membeli atau menjual sekuritas yang mendasarinya pada harga yang telah ditentukan pada atau sebelum tanggal jatuh tempo yang telah ditentukan. Untuk memperoleh hak ini taker (pembeli) membayar premi kepada writer (penjual) kontrak. Saham merupakan asset yang paling lazim dan memudahkan untuk memahami ilustrasi dari perdagangan opsi.

Dengan membeli kontrak opsi memberi kesempatan untuk memperoleh keuntungan dari kenaikan harga sekuritas yang mendasarinya tanpa harus membeli sekuritas itu sendiri. Jika investor memiliki sekuritas yang mendasarinya, menjual opsi dapat memberi kesempatan untuk memperoleh pendapatan ekstra. Membeli opsi put memberi kesempatan investor untuk melindungi, menjaga nilai sekuritas yang telah dimiliki saat ini jika terjadi penurunan harga. Opsi dan warrant adalah jenis-jenis kontrak derivative yang paling popular yang tersedia dalam pasar modal.
Satu strategi diantara berbagai strategi adalah call ter-cover (call yang telah memiliki sekuritas yang mendasarinya). Call ter-cover merupakan strategi yang paling sederhana dan paling umum digunakan untuk memperoleh pendapatan ekstra dari saham yang telah dimiliki. Strategi ini dapat digunakan jika investor sudah memiliki saham yang mendasarinya dan percaya bahwa harga saham akan relative sama terus.
Menjual opsi call atas saham ini menawarkan kesempatan untuk memperoleh pendapatan (yaitu, premi) dari penjualan opsi sementara menyediakan perlindungan untuk saham jika harga saham jatuh. Pada saat sama, investor terikat dalam kontrak untuk menjual saham pada harga yang telah disepakati jika opsi call di-exersice.
Akhir-akhir ini jumlah perdagangan opsi terus meningkat. Saat ini ada banyak yang menawarkan opsi yang bermanfaat untuk diversifikasi, juga teredia opsi untuk indeks. Penjual opsi disebut sebagai writer karena pihak ini melakukan penjaminan (underwriter) atas kewajiban untuk menyampaikan atau menerima saham yang tercantum dalam opsi tersebut. Hal yang sama terjadi pada kejadian pembeli opsi disebut sebagai taker, karena mereka mengambil hak untuk membeli atau menjual saham yang tercantum dalam opsi. Setiap kontrak opsi melibatkan 2 pihak tersebut, writer dan taker.
Opsi adalah alternatif investasi yang fleksibel. Opsi memberi kesempatan investor perlindungan untuk portofolio sahamnya dan kesempatan untuk memperoleh keuntungan dan pendapatan ekstra. Namun demikian, pembelian dan penjualan opsi melibatkan risiko. Perdagangan opsi semestinya dilakukan oleh investor yang memahami sifat dan risiko opsi, hak dan kewajiban mereka.
            Opsi untuk indeks memiliki karakteristik yang sama dengan opsi yang didasari asset seperti saham. Investor seharusnya menyadari bahwa opsi dapat tersedia untuk jenis-jenis sekuritas yang lain, seperti installment receipt atau preference share (saham preferens/istimewa).


LANDASAN TEORI
Instrumen derivative adalah instrumen yang nilainya diturunkan dari nilai aset yang menjadi dasar. Aset yang menjadi dasar tersebut bisa sangat beragam, mulai dari sekuritas (saham, obligasi), komoditas (emas, olefin), valas, bahkan instrument derivative lainnya.
Jenis sekuritas derivative :
1.      Opsi
2.      Kontrak futures

OPSI
Options (Opsi) adalah suatu kontrak yang memberikan hak kepada pemegangnya untuk membeli (call options) atau menjual (put options) underlying assets pada harga tertentu yang ditetapkan sekarang (strike/exercise price atau harga patokan/tebus), untuk penyerahan pada waktu tertentu di masa yang akan datang (expiration date).
Pihak-pihak yang terlibat dalam opsi adalah para investor dengan investor lainnya, dan tidak melibatkan perusahaan penerbit sekuritas saham (emiten) yang dijadikan opsi. Opsi diterbitkan oleh investor untuk dijual kepada investor lainnya, sehingga perusahaan yang merupakan emiten dari saham yang dijadikan patokan tersebut tidak mempunyai kepentingan dalam transaksi opsi tersebut. 
Instrumen ini disebut opsi oleh karena perjanjian ini memberikan "hak" kepada pemegang opsi untuk menentukan apakah akan melaksanakan atau tidak (atau biasa disebut exercise) opsi yang dipegangnya, yaitu hak membeli (pada opsi beli) atau hak menjual (pada opsi jual)dan pihak yang menjual opsi atau yang biasa disebut "penerbit opsi" "wajib" untuk memenuhi hak opsi dari pemegang opsi tersebut sesuai dengan ketentuan yang disepakati.  
 
Ada 2 jenis opsi : call option dan put option
1 .Call option : opsi yang memberikan hak kepada pemegangnya untuk membeli saham dalam jumlah tertentu pada waktu dan harga yang telah ditetapkan
Investor yang membeli call option akan berharap harga saham akan naik shg memperoleh keuntungan dari kenaikan harga saham tersebut
2. Put option : opsi yang memberikan hak kepada pemiliknya untuk menjual saham tertentu pada jumlah, waktu dan harga yang telah ditentukan
Pemegang put option akan berharap agar harga pasar saham pada saat jatuh tempo berada di bawah harga yang telah disepakati dlm kontrak, shg memperoleh keuntungan dari penurunan harga tersebut.
Istilah-istilah penting yang berkaitan dengan opsi :
1.  Exercise (Strike) price : harga perlembar saham yang dijadikan patokan pada saat jatuh tempo. yaitu harga per lembar saham yang dijadikan patokan pada saat jatuh tempo. Untuk call option, exercise price berarti harga yang harus dibayar (dibeli) pemilik opsi beli pada saat jatuh tempo. Sedangkan bagi pemegang put option, harga yang akan diterima oleh pemilik put option dari penjual put option.
2. Expiration date : batas waktu dimana opsi tersebut dapat dilaksanakan. Ada dua model expiration date yang biasa diterapkan yaitu :
a.    Model Amerika, dimana opsi dapat dilaksanakan kapan saja sampai batas waktu yang telah ditentukan.
b.    Model Eropa, dimana opsi dapat dilaksanakan hanya pada saat expiration date.
3. Premi opsi : harga yang dibayarkan oleh pembeli opsi kepada penjual opsi.
Opsi dapat diperdagangkan di bursa efek atau bursa parallel (over the counter market). Ada sejenis lembaga kliring opsi (Option Clearing Corporation / OCC) yang befungsi sebagai perantara antara broker yang mewakili pembeli dengan pihak penjual. Lembaga ini untuk memastikan bahwa masing-masing pihak memenuhi kewajibannya

Mekanisme Perdagangan Opsi
Pihak penjual call option (melalui broker yg ditunjuk) menyerahkan sejumlah saham yang dijadikan patokan kepada OCC dan pembeli opsi yang akan melaksanakan call option membeli saham tersebut dari OCC.
Strategi Perdagangan Opsi
1. Naked strategy : memilih salah satu posisi dari 4 posisi yang bisa diambil yaitu pembeli call, penjual call, pembeli put atau penjual put. Disebut naked strategy karena strategi tersebut tidak melakukan tindakan yang berlawanan atau mengambil posisi lain untuk mengurangi kerugian
2. Hedge strategy : selain mengambil satu posisi dalam perdagangan opsi, investor juga mengambil posisi lain
a. covered call writing strategy
b. protective put buying strategy
3. Straddle strategy :membeli atau menjual, baik berupa call option maupun put option yang mempunyai patokan saham, expiration date dan srike price yang sama
a. long straddle
b. short straddle
4. Kombinasi : mengkombinasikan call dan put option dengan patokan saham yang sama, tetapi strike price dan expiration date berbeda
5. Spread : membeli satu seri dalam suatu jenis option dan secara simultan menjual seri lain dalam kelas option yang sama
a. spread horizontal (spread waktu)
b. spread vertical (spread harga)
c. bull spread
d. bearish spread

KONTRAK FUTURES
Pembeli maupun penjual kontrak mempunyai kewajiban melaksanakan kontrak tersebut, apapun kenyataan yang terjadi di kemudian hari (menguntungkan ataupun merugikan)
Kontrak futures merupakan perjanjian antara pembeli dan penjual yang berisi :
  1. Pembeli futures setuju untuk membeli sesuatu (suatu komoditi atau asset tertentu) dari penjual futures dalam jumlah tertentu dengan harga tertentu pada waktu yang telah ditentukan dalam kontrak
  2. Penjual futures setuju untuk menjual suatu komoditi atau asset tertentu kepada pembeli futures dalam jumlah tertentu, dengan harga tertentu dan pada batas waktu yang ditentukan dalam kontrak
Beberapa terminologi :
  1. Underlying asset : komoditi/asset yang disetujui oleh kedua pihak untuk dipertukarkan
  2. Settlement date / delivery date : tanggal yang ditetapkan untuk melakukan transaksi
  3. Futures price : harga yang disepakati oleh kedua belah pihak untuk melakukan transaksi
  4. Long position / posisi long futures : pihak yang menyetujui untuk membeli asset yang menjadi patokan di kemudian hari. Atau disebut sebagai pemilik kontrak futures
  5. Short position / posisi short futures : pihak yang menyetujui untuk menjual asset patokan tersebut di kemudian hari. Atau disebut sebagai penjual kontrak futures
Manfaat kontrak futures
  1. Futures sebagai lindung nilai (hedging) : melindungi nilai asset yang dijadikan patokan dari ancaman risiko ketidakpastian perubahan harga di masa depan
  2. Futures sebagai saranan spekulasi : para spekulator mencari keuntungan dari perubahan harga yang terjadi.
HEDGING, COVERED CALL, PROTECTIVE PUT, DAN PORTOFOLIO INSURANCE
Lindung nilai (hedge) adalah suatu strategi yang diciptakan untuk mengurangi timbulnya risiko bisnis yang tidak terduga, di samping tetap dimungkinkannya memperoleh keuntungan dari invetasi tersebut.
Covered Call adalah strategi dimana investor menjual Call Option untuk mendapatkan sejumlah premi (layaknya uang sewa) dengan menjaminkan sejumlah saham (layaknya properti sewaan) sebagai underlying assetnya.
Jika pembelian put options ini digabungkan dengan pembelian saham tertentu maka posisi yang dihasilkan adalah protective put. Strategi protective put ini ibarat seorang investor membeli atas posisi sahamnya. Variasi lain yang hanya menggunakan put options adalah long puts. Posisi long puts sebenarnya baik untuk diterapkan menggantikan posisi short sell pada saham. Short sell sendiri adalah strategi trading dimana investor meminjam saham dari broker, yang biasanya dipegang jangka panjang investor lainnya, kemudian menjualnya dan membeli kembali pada saat harga rendah dan mengembalikan saham. Ketika pasar saham menurun protective put memberikan jalan keluar guna menghindari kerugian lebih besar dengan membatasi kerugian investor. Seseorang ketika membayar premi asuransi atas mobil, properti, atau bahkan nyawanya, ia tidak pernah akan tahu kapan persisnya ia sangat memerlukannya. Pada saat yang sangat diperlukan tentu seseorang pasti mengingat kembali ke masa lalu dan memuji diri sendiri atas tindakannya. Namun sebaliknya jika ia tidak memegang asuransi tentu besar penyesalannya.
Asuransi Portofolio adalah metode lindung nilai portofolio saham terhadap risiko pasar dengan kontrak berjangka indeks penjualan saham pendek. Teknik lindung nilai ini sering digunakan oleh investor institusional ketika arah pasar tidak pasti atau volatile. Jual berjangka pendek indeks dapat mengurangi apapun downturns, tetapi juga menghalangi keuntungan.  Portofolio asuransi merupakan strategi investasi di mana berbagai instrumnets keuangan seperti hutang dan ekuitas dan derivatif digabungkan sedemikian rupa sehingga degradasi nilai portofolio dilindungi. Ini adalah strategi lindung nilai dinamis yang menggunakan indeks saham di masa depan. Ini menyiratkan membeli dan menjual efek secara berkala untuk menjaga batas nilai portofolio. Kerja asuransi portofolio ini mirip dengan membeli opsi indeks menempatkan, dan juga dapat dilakukan dengan menggunakan opsi indeks terdaftar.

Saham dan Obligasi Dilihat sebagai Opsi
·      Saham
Di Options Trading, kita tidak memperdagangkan stocks itu sendiri. Sebaliknya, kita hanya memperdagangkan hak untuk memiliki atau menjual stocks tersebut, dan kontrak untuk menjual atau membeli stocks yang berada di bawah kontrak inilah yang dikenal sebagai Stock Options. Stock Options hanya membutuhkan biaya yang sedikit untuk membeli sementara memperbolehkan kita untuk mengatur keuntungan dari Stocks yang ada di bawahnya, seperti kita memiliki stocks tersebut sendiri. Hal ini sangat menyerupai pilihan untuk membeli (Option To Purchase) yang kita tandatangani sewaktu kita membeli rumah. Jika harga dari Stock menguat setelah kita membeli Stock Options, maka kita dapat menghasilkan keuntungan yang sama tanpa membeli stocks tersebut sama sekali.
·      Obligasi
Obligasi merupakan surat utang jangka menengah-panjang yang dapat dipindahtangankan yang berisi janji dari pihak yang menerbitkan untuk membayar imbalan berupa bunga pada periode tertentu dan melunasi pokok utang pada waktu yang telah ditentukan kepada pihak pembeli obligasi tersebut. Dilihat dari hak penukaran/opsi, obligasi dibedakan menjadi:
a.       Convertible Bonds
b.      Exchangeable Bonds
c.       Callable Bonds
d.      Putable Bonds

Paritas Put-Call
Put-call parity yang dikembangkan oleh Stoll didefinisikan sebagai suatu hubungan antara harga opsi jual dan opsi beli. Rumus untuk menghitung paritas put-call adalah sebagai berikut:
P(S,t) + S(t) = C(S,t) + K * B(t)
Dan dapat menjadi:
P(S,t) + S(t) = C(S,t) + K * e-r(T-t)
Dimana:
P (S, t)   = harga put option ketika harga saham saat ini (S) dan tanggal saat ini (t)
S (t)     = harga sekarang suatu saham (s)
C (S, t) = harga opsi beli saat harga saham saat ini adalah S dantanggal saat ini t
        = harga strike put option dan call option
B (t)     = harga ikatan bebas risiko
          = tingkat bunga bebas risiko
t           = tanggal saat ini
T          = tanggal berakhirnya put option dan call option

Penilaian Opsi
Dilakukan untuk mengestimasi nilai intrinsic suatu opsi dan selanjutnya digunakan untuk menentukan harga sebuah opsi. Nilai intrinsik opsi adalah nilai ekonomis jika opsi tersebut dilaksanakan. Jika tidak ada nilai ekonomis yang positif dari suatu opsi maka nilai intrinsic opsi tersebut adalah nol.
1. In the money : ketika sebuah opsi mempunyai nilai intrinsic positif
2. Out of the money : ketika strike price suatu call option lebih besar dari harga saham
3. At the money : bila strike price sama dengan harga saham

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Harga Opsi :
• Harga aset saat ini dan harga eksekusi
Untuk opsi call, keuntungan dari opsi adalah selisih antara harga aset dengan harga ekseskusi. Semakin besar selisih itu, semakin besar keuntungan dari opsi tersebut. Dengan demikian jika harga pasar aset meningkat, harga opsi call cenderung meningkat. Tetapi jika harga eksekusi meningkat, harga opsi call cenderung turun. Hal yang berkebalikan terjadi untuk opsi put.
•Jangka waktu
Semakin lama jangka waktu, semakin besar kemungkinan harga meningkat atau turun di masa mendatang. Dengan demikian semakin lama jangka waktu, semakin tinggi harga opsi call maupun harga opsi put.
•Volatilitas
Semakin tinggi volatilitas, semakin tinggi kemungkinan harga aset untuk berubah, baik naik atau turun. Jika harga meningkat maka opsi call akan meningkat nilainya. Sebaliknya jika harga turun, maka opsi put akan meningkat nilainya. Jika kita membicarakan saham, kenaikan volatilitas akan menaikkan risiko saham. Hal semacam itu tidak berlaku untuk opsi. Volatilitas harga aset meningkatkan kemungkinan harga turun, sehingga nampaknya akan menurunkan nilai opsi call. Tetapi karena batas minimum opsi call adalah nol (atau sebesar premi opsi jika kita memperhitungkan premi opsi), maka risiko penurunan harga aset tersebut tidak relevan. Argumen yang sama juga berlaku untuk opsi
put.
•Tingkat bunga bebas  risiko
Membeli opsi call bisa dianggap seperti membeli harga aset dengan harga eksekusi tertentu. Selisih antara kedua harga tersebut merupakan ‘tabungan’. Semakin besar tingkat bunga, semakin besar bunga tabungan, sehingga semakin tinggi tingkat bunga, akan semakin tinggi premi opsi call. Sebaliknya, opsi put bisa dianggap sebagai menunda penjualan saham. Jika tingkat bunga meningkat, maka investor kehilangan kesempatan untuk memperoleh pendapatan bunga yang lebih tinggi. Karena itu semakin tinggi tingkat bunga, semakin rendah nilai opsi put.
•Dividen
Jika dividen dibayarkan, ada kas yang keluar dari perusahaan. Sebagai akibatnya harga saham akan turun. Penurunan harga saham akan menurunkan nilai opsi call, tetapi sebaliknya akan menaikkan nilai opsi put.
  
KONTRAK OPSI SAHAM
KOS (Kontrak Opsi Saham) adalah efek yang memuat hak beli (call option) atau hak jual (put option) atas Underlying Stock (saham perusahaan tercatat, yang menjadi dasar perdagangan seri KOS) dalam jumlah dan Strike Price (harga yang ditetapkan oleh Bursa untuk setiap seri KOS sebagai acuan dalam Exercise) tertentu, serta berlaku dalam periode tertentu. 
Opsi tipe Amerika memberikan kesempatan kepada pemegang opsi (taker) untuk meng-exercise haknya setiap saat hingga waktu jatuh tempo. Sedangkan Opsi Eropa hanya memberikan kesempatan kepada taker untuk meng-exercise haknya pada saat waktu jatuh tempo.
Adapun karakteristik opsi saham yang diperdagangkan di BEI adalah sebagai berikut :
 Tipe KOS
Call Option dan Put Option 
Satuan Perdagangan
1 Kontrak = 10.000 opsi saham 
Masa Berlaku
1,2 dan 3 bulan
Pelaksanaan Hak (exercise)
Metode Amerika (Setiap saat dalam jam tertentu di hari bursa, selama masa berlaku KOS) 
Penyelesaian Pelaksanaan Hak
 Secara tunai pada T+1, dengan pedoman:
• call option = WMA – strike price
• put option = strike price – WMA
Margin Awal
10% dari nilai kontrak
WMA (weighted moving average)
 adalah rata-rata tertimbang dari saham acuan opsi selama 30 menit dan akan muncul setelah 15 menit berikutnya
Strike Price
adalah harga tebus (exercise price) untuk setiap seri KOS yang ditetapkan 7 seri untuk call option dan 7 seri untuk put option berdasarkan closing price saham acuan opsi saham
Automatic exercise
diberlakukan apabila:
 110% dari strike > call option, jika WMA price
 90% dari strike price < put option, jika WMA
Jam Perdagangan KOS
 • Senin – Kamis
:
Sesi 1: 09.30 – 12.00 WIB


Sesi 2: 13.30 – 16.00 WIB
• Jum’at
:
Sesi 1: 09.30 – 11.30 WIB


Sesi 2: 14.00 – 16.00 WIB
Jam Pelaksanaan Hak
• Senin – Kamis : 10.01 – 12.15 dan 13.45 – 16.15 WIB
• Jum’at : 10.01 – 11.45 dan 14.15 – 16.15 WIB
Premium
diperdagangkan secara lelang berkelanjutan
(continuous auction market)

Beberapa manfaat KOS bagi investor:
  1. Berfungsi sebagai sarana lindung nilai (hedging) investasi terhadap pada saham acuan (underlying stock).
  2. Bagi investor yang telah memiliki saham acuan (underlying stock option) dapat menerima tambahan income selain dari dividen, yaitu dengan menerbitkan call option (call option writer/seller) atas saham mereka, untuk itu investor memperoleh pasif income berupa call premium yang dibayarkan oleh taker call.

PENUTUP

Kesimpulan
1.      Instrumen derivative adalah instrumen yang nilainya diturunkan dari nilai aset yang menjadi dasar. Aset yang menjadi dasar tersebut bisa sangat beragam, mulai dari sekuritas (saham, obligasi), komoditas (emas, olefin), valas, bahkan instrument derivative lainnya.
2.      Options (Opsi) adalah suatu kontrak yang memberikan hak kepada pemegangnya untuk membeli (call options) atau menjual (put options) underlying assets pada harga tertentu yang ditetapkan sekarang (strike/exercise price atau harga patokan/tebus), untuk penyerahan pada waktu tertentu di masa yang akan datang (expiration date).
3.      Mekanisme perdagangan opsi yaitu pihak penjual call option (melalui broker yg ditunjuk) menyerahkan sejumlah saham yang dijadikan patokan kepada OCC dan pembeli opsi yang akan melaksanakan call option membeli saham tersebut dari OCC.

1 komentar:

  1. Penarikan paling Tercepat di DetikTrade

    Kamu bisa Trading dengan minimal Deposit Rp. 50.000 mengunakan bank lokal

    - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

    Kelebihan bertransaksi di DetikTrade

    1. DetikTrade memberikan Bonus Deposit awal 10%** T&C Applied

    2. Minimal Deposit Rp. 50.000,- menggunakan Bank lokal

    3. Teregulasi di FCA UK

    4. Perusahaan berdiri sejak 2017 telah mengalami perubahan platform lengkap dengan fitur2 analis dan teknikal trading

    5. Deposit dapat dilakukan menggunakan BANK LOKAL BCA, BNI, BRI dan Mandiri

    6. Anda juga dapat uang tambahan dari Bonus Referral 1% dari hasil profit tanpa turnover

    - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

    Segera bergabung dan rasakan pengalaman trading yang light, kunjungi website kami

    Jika membutuhkan bantuan hubungi kami melalui www.detiktrade.com

    WA : 087752543745

    BalasHapus